Pages

Kamis, 25 Juli 2013

bomat si neraka yang dingin



aneh ya ada neraka yang dingin
tapi ini cuma kiasa saja kok, bomat itu tempat yang indah, tempat yang buat kangen meskipun hanya sebuah thread di forum. banyak yang ketulis disana. mulai dari yang bodoh sampai yang mengharukan.

kenapa disebut neraka?
ya bukan berarti tempat itu penuh penyiksaan penuh dosa atau apalah sisi negatif dari neraka disana tapi tempat itu adalah sebuah tempat yang jika kau salah tempat atau apalah maka tempat itu akan menjadi sebuah tempat yang akan kau sesali ketika sudah didalam. orang orangnya didalam seram. senggol dikit bisa hancur lo hihi apalagi dengan pasukan pasukannya yang bisa saya majukan *eh*

haha tapi tempat itu sejuk kok. serius enak kalau didalamnya sopan. feel free jika ingin mengunjunginya silahkan klik http://kask.us/gVM8w kalau mau gabungan silahkan registrasi dulu.

btw kemarin ada yang bilang tempat itu galau pol. duh bukan saya lo yang nulis galau disana haha ya beberapa sih tapi gak semua paling satu dua buatan saya. kan disana kumpulan tulisan para penghuninya bukan saya aja 

Kamis, 18 Juli 2013

mojoagung di mata saya

sebuah kecamatan pinggiran dikabupaten jombang, merupakan perbatasan antara jombang dan mojokerto. kecamatan ini cukup ramping jika dibandingkan dengan yang lain tapi memanjang. daerahnya yang masuk perbatasan menjadikan tempat ini cukup ramai, bahkan boleh saya bilang paling ramai dibanding kecamatan yang lain
tapi hal ini membuat saya cukup senang sekaligus prihatin. ya apa yang bisa ditonjolkan mojoagung? tempat niaga? iya. jalur transportasi teramai? iya. daerah dengan pembangunan tercepat? bisa jadi menurut saya. cukup banyak bukan kelebihannya tapi entah kurasa sangat kurang dalam membuat satu "landmark" kemana arah pembangunan mojoagung ini. sejauh saya dengar di media nasional mojoagung cuma sarang "macet" arus mudik lebaran

sunset road ala mojoagung
jalan bypass yg sedang dibangun memotong mojoagung


jika bicara keindahan mungkin tempat ini akan kalah dengan yang lain. ya memang pemandangannya gak jauh dari sawah dan jalan raya seperti gambar diatas. tapi kalau dinikmati tetep bagus kok. 

Selasa, 09 Juli 2013

hujan sore ini

9 juli dan masih hujan.
menurut musim ini memang salah, tapi entahlah sepertinya hujan sedang ingin selalu menemani gundahnya hati ini. ya saya selalu suka hujan, meskipun sering hujan membatalkan atau mengganggu jadwal yang kuatur tapi aku selalu menghibur diri jika hujan itu anugerah dan punya keindahan sendiri. 
entah kenapa untuk hari ini hujan berasa sangat aneh, mungkin mencoba menahanku di malang untuk terus menikmati dan menambah kegundahanku, ya tertahan di kota ini dan mendapatkan semua kenyataan pahit yang selalu kucari.
adakah kuasa tuhan dibalik kejadian ini?
kita lihat saja sampai seminggu kedepan

kebetulan, adakah itu?

kadang saya ingin percaya kebetulan itu gak ada. tapi semua terjadi begitu aneh. perasaan saya saja yg bilang atau kenyataan yang cuma sama.

jika keberuntungan dan kebetulan itu adalah sebuah pemberian dari tuhan makan saya adalah orang yang paling tidak bersyukur karena saya selalu mempertanyakan itu semua dan mencoba menyangkal kalau itu adalah sebuah pemberian dan mencoba untuk mencari hal logis kalau itu semua selalu aneh. logika saya selalu bermain dengan liarnya untuk membuat sebuah pengertian akan kejadian kejadian yang kebetulan ada atau kebetulan sama. ya manusia selalu punya pola yang bisa ditebak dan satu sama lain berkaitan.

pola pola itu sudah seperti siklus yang terjadi setiap hari dan mungkin SIALnya saya sudah paham akan pola pola itu dan membuat diri ini merasa kalau kebetulan itu cuma ya manusia yang buat dan hanya dia yang merasa atau dia saja yang merasa ke "GE ER" an akan kejadian itu.

ah sudahlah. mungkin cuma kebetulan saya memikirkan ini dan beruntung saya sedikit punya waktu luang untuk memikirkannya

Senin, 08 Juli 2013

selftalk

a: hai kamu agak aneh sekarang
b: aku udah aneh dari dulu perasaan
a: ya sekarang lebih random aja
b: kamu saja yang gak kenal aku
a: yakin?
b: emhh *sambil ngangguk*
a: aku liat tulisanmu makin aneh
b: bagian?
a: kamu hopeless
b: oh, itu
a: kenapa?
b: aku gak apa, nulis sambil ketawa kok
a: perasaanku gak enak, kita masih saling kenalkan?
b: masih kok, malah kurasa kau makin tahu aku
a: jadi benar kamu lagi bermasalah
b: yaa aduh gimana ya
a: oke kalau nggak mau bilang
b: tenang, aku udah handle ini semua
a: hei ini kayaknya parah
b: darimana?
a: kau selalu terdiam jika memang punya masalah besar, dan anoying jika masalah itu sepele
b: yaa kau memang tahu aku
a: jadi?
b: aku gak tahu, aku cuma bingung
a: kita masih bersama kan
b: boleh aku minta pukul? pukul tepat dikepalaku
a: kenapa ?
b: lakukan saja. aku butuh dipukul agar aku tahu aku salah
    jangan ceramahi aku, tapi lunakan kepalaku ini
    aku gak keras kepala, aku cuma gak bisa menerima pendapat orang
    aku bodoh dan tak mau belajar
a: heii. kau kenapa?
b: anggap saja aku mati, tapi aku tak sadar

Minggu, 07 Juli 2013

hai jantung

masihkah kau berdetak ditempat yang sama, masihkah detakmu beraturan, adakah sesuatu yang mempercepat atau melambatkan detakmu. kau tidak apa kan? sakit? atau lagi malas berdetak? atau mungkin ada seseorang yang membuat detakmu semakin kencang seperti akhir akhir ini
hai daejoubu?
aku gak mau kamu berhenti berdetak
cukup hidup normal
aku suka hidupku biasanya

Sabtu, 06 Juli 2013

ketika kau bersedih

kau pasti lupa cara tersenyum
lupa cara agar sedih itu hilang
lupa bahwa kau tak pernah sendiri
di dunia ini

kau butuh waktu lama untuk ingat
kalau masih ada kebahagiaan disana
masih ada orang yang siap tersenyum menggantikanmu
masih ada cara untuk menyelesaikan sedihmu

yang kau tahu cuma
aku sedih, aku harus bagaimana
aku sedang seperti ini, kenapa begini
aku harus bisa lepas dari sedih ini
tapi bagaimana?

kau pun merasa
dunia ini kejam, kenapa harus aku
kenapa aku harus merasakan ini
mana keadilan?

pernahkah kau mencoba
untuk mencari siapa yang siap membantumu
mencari kesedihan itu dan membuangnya tanpa harus melihat
mencari senyum di cermin dan berkata
"masih ada harapan disana"

grow up
you not alone
you have power to solve
you have mount to say
you have friend to share

something about nothing

aku tak tahu kenapa dan aku tak sadar

aku cuma anak aneh yang sedang terserang suatu sindrom yang aku sendiri tidak mau mengakui itu. aku sedang terbawa suatu warna merah muda yang membuat diri ini kurang stabil. kadang menjadi merah bahagia dan kadang redup begitu saja. aku seakan kehilangan diriku. ya aku tak percaya kalau aku sedang mengalami ini.
rasa minder sepertinya jadi yang utama. aku cuma anak aneh yang mencoba jadi unik dan tak pernah terpikir untuk jadi spesial. lihat saja aku

aku anak yang suka berdiam diri diatap kosan cuma untuk cari jawaban apa saja yang ada di kepalaku. aku cuma orang iseng yang gak kuat berdiam diri. melakukan apa yang menurutku pantas dilakukan tapi kata orang lain itu benar benar pengangguran. seperti keluar malam membawa sepeda kayuh atau sepeda motor cuma untuk menikmati lampu jalanan. sering aku suka memberi es batu pada minumanku cuma untuk mendengar suara es itu beradu dengan gelas. mataku gak pernah diam disatu titik, aku jelalatan tapi aku tidak genit. mataku cuma mencari apa saja yang menarik perhatian disekitarku.

masih banyak keanehanku, dua orang temanku ada yang bilang kalau aku anak yang punya dunia sendiri dan bisa hidup disana tanpa seorangpun. apakah karena ini aku jadi susah dimengerti. ataukah hanya aku saja yang terlalu bingung untuk dimengerti atau aku yang tidak paham akan diriku sendiri

jadi masih pantaskah aku